PENDAMPINGAN PENDIRIAN PONDOK PESANTREN MAJELIS DIKDASMEN DAN PNF PIMPINAN CABANG MUHAMMADIYAH KEBOMAS GRESIK

Noor Amirudin

Abstract


Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk pendampingan mendirikan Pondok Pesantren dalam naungan Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendidikan Non-Formal Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kebomas Kabupaten Gresik memakai model Posdaya. Mengacu pada hasil praktek pendampingan pendirian, bahwa ada beberapa hal yang perlu diungkap sebagaimana kesimpulan sebagai berikut, yaitu (1) Pendampingn pendirian Pondok Pesantren Majelis Dikdasmen dan PNF PCM Kebomas Gresik berdasarkan pada step-step yang ada pada strategi pemberdayaan berbasis posdaya; (2) Tempat yang strategis dan masuk dalam program kerja secara sistematis dan optimal dan menjadi daya tarik untuk peningkatan jumlah siswa SD Muhammadiyah 1 Kebomas maupun SMP Muhammadiyah 4 Kebomas; dan (3) Pendirian Pondok Pesantren di lingkungan PCM Kebomas Gresik memiliki implikasi positif dalam ikut serta menjaga keilmuan keislaman apalagi dalam lingkungan makam Sunan Giri. Salah satu bentuk apresiasi terhadap Pondok Pesantren adalah pembelajaran al-Qur’an, bahwa al-Qur’an pada generasi ke-generasi selalu dihafal dan terlindungi di dalam hati nurani dada para penghafal al-Qur’an.


Keywords


Pondok Pesantren, Majelis Dikdasmen, PCM Kebomas

Full Text:

PDF

References


Amirudin, Noor dan Muyasaroh. Pendidikan Moderasi Beragama Melalui Pelatihan Retorika Dakwah Pada Majelis Tabligh Pimpinan Daerah Aisyiyah Kabupaten Gresik. Martabe: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, Vol 5 No 5, 2022.

Abbas, M. Ziyad. Metode Praktis Menghafal Al-Qur’an. Jakarta: Firdaus, 1993.

Abdillah, Ummu dan Maryam, Ummu. Pendirian Pondok Pesantren. Bandung: Pustaka Kautsar, 2012.

Al-Hafidz, Ahsin W. Bimbingan Praktis Menghafal Al-Quran. Jakarta: Bumi Aksara, 2005.

As-Sirjani, Raghib. Cara Cerdas Hafal Al Qur’an. Solo: Aqwam, 2013.

Fachrudin, Yudhi. Pembinaan Tahfizh Al-Quran di Pesantren Tahfizh Daarul Qur’an Tangerang, Jurnal KORDINAT, Vol. XVI No. 2 Oktober 2017.

Munawwir, A. Warson. Kamus al Munawwir Arab-Indonesia. Surabaya: Pustaka Progresif, 1997.

Nawabuddin, Abdullah. Kaifa Tahfadzul Qur’an, terj. Bambang Saiful Ma’arif, Teknik Menghafal Al-Qur’an. Bandung: Sinar Baru Algesindo, 1996.

Nurdin, Muslim dkk. Moral dan Kognisi Islam. Jawa Barat: Alfabeta, 2010.

Soebahar, Halim. Gubernur Khofifah dan Kebijakan Pengembangan Pesantren. Yogyakarta: BILDUNG, 2022.




DOI: http://dx.doi.org/10.31604/jpm.v7i4.%25p

Refbacks

  • There are currently no refbacks.