PENINGKATAN KUALITAS & STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA KELOMPOK TANI KOPI SILIH ASIH, BOGOR

Julia Safitri, Zainur Hidayah, Andriyansah Andriyansah, Ira Geraldina, Dwitya Estu Nurpramana

Abstract


Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan mitra Kelompok Tani Kopi Silih Asih Megamendung, Bogor dilaksanakan untuk meningkatkan kualitas dan strategi pemasaran pengembangan produksi kopi kelompok tani silih asih Megamendung Bogor. Berdasarkan survei dan wawancara langsung pada Kelompok Tani Silih Asih diketahui bahwa pada segi permodalan, dengan modal sendiri dan tidak menggunakan Lembaga keuangan karena asumsi bahwa permodalan melalui pihak bank akan merepotkan dari segi administrasi. Pada segi produksi, jumlah produksi yang dihasilkan belum optimal karena masih menggunakan peralatan seadanya yang sederhana dan sangat bergantung kepada kondisi cuaca, selain itu kemampuan pengolahan di Kelompok tani masih sedikit sehingga inovasi produksi kopi memerlukan peralatan dan pelatihan. Kendala lain yang dihadapi kelompok penanam kopi Silih Asih adalah produksi kopi dengan cara pengeringan tradisional yang mengandalkan sinar matahari. Pengeringan merupakan salah satu proses pengolahan kopi yang sangat penting, karena berpengaruh terhadap kualitas biji kopi yang dihasilkan. Proses pengeringan ini memakan waktu cukup lama dan dapat membusuk saat musim hujan sehingga menurunkan hasil panen petani dan kualitas biji kopi.. Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas kelompok tani sehingga dapat berkembang dan memiliki daya saing guna meningkatkan pangsa pasarnya. Penerapan marketplace dan packaging yang menarik diharapkan dapat membantu untuk meningkatkan pemasaran produk kopi


Keywords


Coffee business quality; business development strategy; Silih Asih Coffee Farmer Group

Full Text:

PDF

References


Al Fajar, B., Nadya, Y., & Adlie, T. A. (2022). Penerapan Teknologi Pengering Dan Pemanggang Berbasis Hybrid Dalam Meningkatkan Hasil Produksi Olahan Kelor Dan Jahe Merah Pada Kelompok Usaha Kusibuk Di Desa Kampung Durian Aceh Tamiang. Martabe: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 5(10), 3589-3594.

Astono, A. D. (2021). Identification of The Characteristics of Menoreh Coffee and Cocoa Potential and Its Contribution to Tourism. Journal of Intercultural Management, 4(1), 131–142.

Avelino, J., Cristancho, M., Georgiou, S., Imbach, P., Aguilar, L., Bornemann, G., Läderach, P., Anzueto, F., & Hruska, A. J. (2015). The coffee rust crises in Colombia and Central America ( 2008 – 2013 ): impacts , plausible causes and proposed solutions. Springer, 7(5), 303–321. https://doi.org/10.1007/s12571-015-0446-9

Bangcuyo, R. G., Smith, K. J., Zumach, J. L., Pierce, A. M., Guttman, G. A., & Simons, C. T. (2015). The use of immersive technologies to improve consumer testing : The role of ecological validity , context and engagement in evaluating coffee. Food Quality and Preference, 41(5), 84–95. https://doi.org/10.1016/j.foodqual.2014.11.017

Council, I. C., & Kingdom, U. (2014). World coffee trade (1963 – 2013): A review of the markets, challenges and opportunities facing the sector (Issue February).

Hasan, A. F., Muhtadin, M., & Fikri, M. F. (2019). Membangun jiwa social entrepreneur muda dusun kepudiwetan dalam pemasaran ikan di daerah turi lamongan. Martabe: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2), 130-134.

Kusmiyati, Abu Salam, J. R. (2021). Pengembangan Solar Dryer Dome Untuk Peningkatan Kualitas Produksi Kopi. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 4(4), 25–32.

Kustiari, R. (2005). Market Development of World Coffee and Its Implication for Indonesia. Forum Penelitian Agro Ekonomi, 25(1), 43–55.

Luh, N. I., Desi, A. D. E., Dewi, S., & Suryawardani, I. G. A. O. K. A. (2016). Strategi Pemasaran Kopi pada Perusahaan Kopi Banyuatis. E-Jurnal Agribisnis Dan Agrowisata, 5(1), 1–11.

Mahmudati, R., & Ragil Tri Indrawati. (2019). Strategi peningkatan pemasaran produk kopi dusun bogoran kecamatan sapuran. Jurnal PPKM, 6(3), 172–175.

Mazurkiewicz, G., & Fischer, J. M. (2013). Strategic Management as the Ideology of Power Abstract: Journal of Intercultural Management, 5(3), 5–11. https://doi.org/10.2478/joim-2013-0018

Nalurita, S., Winandi, R., & Jahroh, S. (2014). Analisis Dayasaing dan Strategi Pengembangan Agribisnis Kopi Indonesia. Jurnal Agribisnis Indonesia, 2(1), 63–74.

Sanaky, H. A., & Fuad Nashori. (2018). Peningkatan dan Pengembangan Produk Olahan Kopi di Desa Brunosari. Asian Journal of Innovation and Entrepreneurship, 03(September), 272–284.

Sukmawati, W., Sunaryo, H., & Heriansyah, D. (2021). Penerapan Teknologi Produksi Dan Strategi Pemasaran Pada Umkm Jahe Instan Jm Hamka. Martabe: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 4(3), 833-839.




DOI: http://dx.doi.org/10.31604/jpm.v6i3.766-772

Refbacks

  • There are currently no refbacks.