PENGABDIAN MASYARAKAT TENTANG PENCEGAHAN PENYAKIT DAN PENGENDALIAN LINGKUNGAN PADA DENGUE HAEMORRAGIC FEVER

N Juni Triastuti, Erna Herawati, Sri Wahyu B, Nur Mahmudah, Tri Agustina

Abstract


Sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) Aisyah Bustanul Athfal terletak di kawasan urban perkotaan yang berada di Kartasura. Permasalahan utama berkaitan dengan kejadian beberapa murid di TK Aisyah ini yang menderita penyakit Dengue Haemorragic Fever (DHF). Selain itu berdasarkan data dari DINKES Sukoharjo pada tahun 2020 menyatakan bahwa 61 orang telah terjangkiti demam berdarah dan sudah menyebar di 12 kecamatan. Sedangkan data pada bulan Oktober 2021 ini jumlah penderita demam berdarah meningkat menjadi 164 dengan 9 orang meninggal dunia. Berdasarkan data dari DINKES Sukoharjo, kecamatan Kartasura merupakan daerah endemic demam berdarah pada tahun 2021 ini.

Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pemahaman orang tua wali murid pada anak usia dini agar lebih memahami pentingnya pencegahan dan pengobatan DHF agar tidak terjadi komplikasi lebih lanjut serta melakukan pengendalian lingkungan untuk mencegah penyebaran penyakit DHF.

Metode pelaksanaan kegiatan adalah pemberian penyuluhan dengan metode ceramah monitoring retensi pengetahuan tentang pencegahan penyakit dan pengendalian lingkungan pada DHF

Kesimpulan pelaksanaan pengabdian masyarakat ini menunjukkan bahwa dengan método ceramah tentang penyakit DHF dapat meningkatkan pengetahuan wali murid dan guru tentang pencegahan, pengobatan serta pengendalian lingkungan pada penyakit DHF.


Keywords


: Dengue Haemorragic Fever (DHF), pengendalian lingkungan

Full Text:

PDF

References


Candra A., 2010. Demam Berdarah Dengue, Epidemiologi, Patogenesis, Dan Faktor Risiko Penularan. Aspirator Vol. 2 No. 2 Tahun 2010 : 110 –119

DEPKES, 2016.Profil Kesehatan Di Provinsi Jawa Tengah, Tahun 2016. http://www.depkes.go.id/resources/download/profil/PROFIL_KES_PROVINSI_2016/13_Jateng_2016.pdf

DEPKES, 2001.Pedoman Pengobatan Dasar Di Puskesmas Berdasarkan Gejala, Departemen Kesehatan Republik Indonesia 2001. http://www.mediaindo.co.id/cetak/berita.asp?id=200402260145405

Kemenkes, 2021, Informasi singkat DBD sampai minggu 25 tahun 2021. Available from: https://ptvz.kemkes.go.id/berita/informasi-singkat-dbd-sampai-minggu-ke-25-tahun-2021

Iguchi, J. A., Seposo, X. T., & Honda, Y. (2018). Meteorological factors affecting dengue incidence in Davao, Philippines. BMC public health, 18(1), 629. https://doi.org/10.1186/s12889-018-5532-4

Nasional Republika, 2020. Korban DBD Di Sukoharjo Meningkat Dua Kali Lipat. https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/daerah/15/02/09/njhmsp-korban-dbd-di-sukoharjo-meningkat-dua-kali-lipat

P2P Kemkes, 2021. Profil Kesehatan.Available from: http://p2p.kemkes.go.id/unduhan/

Radarsolo Jawapos, 2021. Kasus DBD Di Sukoharjo Bertambah, Jangkit 164 Orang 9 Meninggal. https://radarsolo.jawapos.com/daerah/sukoharjo/25/10/2021/kasus-dbd-di-sukoharjo-bertambah-jangkit-164-orang-9-meninggal/

Wang et.al. 2020. Dengue Hemorrhagic Fever. A Systemic Literature Review Of Current Perspectives On Pathogenesis, Prevention And Control. Journal of Microbiology, mmunology and Infection Volume 53, Issue 6, December 2020, Pages 963-978

WHO. Dengue and severe dengue. 2022. [Online]. Available from: https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/dengue-and-severe-dengue/




DOI: http://dx.doi.org/10.31604/jpm.v6i2.744-750

Refbacks

  • There are currently no refbacks.