WISATA EDUKATIF: EKSPLORASI COKELAT DAN PRODUK HERBORIST DI BALI

Anak Agung Ayu Sukma Maheswari Dewi, Kadek Julia Mahadewi

Abstract


Kegiatan ini membahas pengalaman wisata edukatif melalui eksplorasi cokelat di Pod Chocolate (Jungle Gold Bali) dan produk herborist di Secret Garden di Bali. Melalui metode observasi lapangan dan wawancara, kegiatan ini mengeksplorasi bagaimana pengalaman wisata ini memberikan kontribusi terhadap pemahaman wisatawan tentang proses pembuatan produk lokal dan nilai-nilai budaya yang terkait. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pengunjung memiliki kesempatan untuk terlibat secara langsung dalam proses pembuatan cokelat dan produk herborist, serta memahami aspek-aspek penting seperti keberlanjutan dalam industri cokelat dan penggunaan bahan alami dalam produk herborist. Penjelasan dari pihak manajemen juga memberikan konteks yang lebih dalam tentang sejarah dan nilai-nilai yang mendasari kedua tempat wisata tersebut. Kesimpulannya, pengalaman wisata edukatif ini tidak hanya memberikan hiburan bagi wisatawan, tetapi juga meningkatkan pemahaman mereka tentang kekayaan budaya dan alam Bali serta mempromosikan keberlanjutan dan pelestarian budaya lokal

Keywords


Pod Chocolate, Secret Garden, Wisata Edukatif

Full Text:

PDF

References


Anastasia, G. (2022, May 29). Review Plant-based Chocolate Junglegold dari Bali - Creamy Collection. Diambil kembali dari Gabysboard: https://www.gabysboard.com/post/review-plant-based-chocolate-junglegold-dari-bali-creamy-collection

Cheryl. (2021). What to Expect When Visiting Junglegold Bali Chocolate Factory. Diambil kembali dari the perpetual saturday: https://theperpetualsaturday.com/junglegold-bali-chocolate-factory/

Herdhiansyah, D. A. (2020). Tingkat Pemahaman Petani Kakao terhadap Inovasi Bubuk Coklat. Jurnal Agroindustri Halal, 122 – 129.

Masitoh, S. (2022). Cara Junglegold Bali Menarik Cuan dari Cokelat Sehat. Diambil kembali dari Kontan.co.id: https://peluangusaha.kontan.co.id/news/cara-junglegold-bali-menarik-cuan-dari-cokelat-sehat-1

Maulana, A. d. (2017). Analisis Ekspor Kakao Olahan Indonesia ke Sembilan Negara Tujuan 2000–2014. Jurnal Ekonomi dan Pembangunan Indonesia, 103–117.

Sugiarti, D. P. (2022). Potensi Wisata Edukasi Berbasis Wisata Ramah Anak di Daya Tarik Wisata Desa Coklat Bali Tabanan. Jurnal Destinasi Pariwisata.

Yana Gabriella Wijaya, K. D. (2019, November 12). Omah Herborist, Tur Pabrik hingga Buat Sabun Berbahan Natural Sendiri. Diambil kembali dari Kompas: https://travel.kompas.com/read/2019/11/12/074500027/omah-herborist-tur-pabrik-hingga-buat-sabun-berbahan-natural-sendiri




DOI: http://dx.doi.org/10.31604/jpm.v7i5.1584-1590

Refbacks

  • There are currently no refbacks.