PENYEDIAAN AIR UNTUK KEBUTUHAN PERTANIAN MENGGUNAKAN POMPA AIR BERTENAGA AIR

Mbayak Ginting, Murdiaty Murdiaty

Abstract


Tidak semua lahan pertanian memberikan hasil yang optimal, hal ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor.  Untuk meningkatkan produktivitas lahan pertanian dapat dilakukan melalui berbagai upaya. Salah satunya adalah memberikan kebutuhan air yang cukup. Untuk menjawab permasalahan ini, team pelaksana pengabdian kepada masyarakat melakukan pengangkatan air dari sungai ke lahan pertanian petani. Target yang ingin dicapai adalah menyediakan air untuk kebutuhan penyiram tanaman jagung bila musim kemarau dan digunakan juga untuk membersihkan lahan pertanian dengan racun rumput. Teknologi yang digunakan adalah teknologi pompa air dengan energi gratisan (kincir air bertenaga air). Pada teknologi ini dipadukan pompa berpengisap rangkap dengan kincir air. Pilihan ini didasarkan kemudahan disain dan biaya operasional yang rendah. Pompa yang bertenaga kincir ini mampu mengangkat air ke ketinggian tertentu dengan debit tertentu. Ketinggian pengangkatan dan debit air yang terdistribusikan tergantung pada debit air penggerak kincir disamping desain pompa.


Keywords


kincir air, pompa berpengisap rangkap, energi gratisan

Full Text:

PDF

References


Aqil, M., Firmansyah, I., & Akil, M. (n.d.). Pengelolaan Air Tanaman Jagung. Maros, Sulawesi Selatan: KMC Bappenas.

Aqil, M., Rapar, C., & Zubachtirodin. (2012). Deskripsi Varietas Unggul Jagung. Pusat Penelitian dan Pengembangan Tanaman Pangan. https://repository.pertanian.go.id/handle/123456789/20763 .

BPS Kabupaten Dairi. (2024, Januari). Curah Hujan (mm), 2019-2021. Retrieved from Badan Pusat Statistik Kabupaten Dairi: https://dairikab.bps.go.id/indicator/151/102/1/curah-hujan.html

Dowswell, C. R., Paliwal, R. L., & Cantrell, R. P. (1996). Maize in the Third World. Boulder: Westview Press.

Utomo. (1986). Alat Pengangkat dan Pompa. Jakarta: PT. Pradnya Paramita.




DOI: http://dx.doi.org/10.31604/jpm.v7i3.949-954

Refbacks

  • There are currently no refbacks.