PENDAMPINGAN IBU BALITA DAN KADER POSYANDU DENGAN MEDIA VIDEO, BUKU RESEP DAN KARTU BB GOALS UNTUK MENINGKATKAN PERSENTASE N/D
Abstract
Salah satu cara memantau status gizi balita adalah dengan melakukan penimbangan dan pengukuran di posyandu. Keberhasilan posyandu dapat diketahui dari capaian SKDN, dimana salah satu indikatornya adalah N/D. Berdasarkan survei pendahuluan, prevalensi N/D yang terdapat di Dusun Pucanganom 2, Desa Kendal, Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi yaitu sebesar 46%. Hal ini menunjukan tingkat keberhasilan kenaikan berat badan balita di posyandu tersebut masih rendah. Cakupan N/D rendah disebabkan karena faktor yang bersifat eksternal maupun internal. Maka, dari permasalahan tersebut perlu mengadakan program intervensi gizi untuk membantu meningkatkan presentase kenaikan N/D di dusun tersebut dengan cara meningkatkan pengetahuan dan motivasi melalui pendampingan berupa penyuluhan edukasi melalui media video, pemberian buku PMT dan kartuu BB Goal. Pelaksanaan Pengabdian masyarakat berada di wilayah kerja Puskesmas kendal Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Tepatnya di Posyandu Pucanganom 2 Desa kendal. penyuluhan ini dihadiri dengan jumlah responden atau dengan jumlah ibu balita sebanyak 41 orang Metode pelaksanaan berupa pemberian edukasi. Kegiatan meliputi 3 tahapan yaitu tahapan perencanaan, pelaksanaan dan monitoring evaluasi. Monitoring evaluasi meliputi pre test dan post test pengetahuan, sikap dan perilaku ibu balita. Hasil yang didapat kemudian di uji menggunakan uji dependent ttest. Pada hasil uji t-berpasangan pengetahuan, sikap dan perilaku diperoleh nilai significance 0,000 atau p-value <0,05 secara statistik terdapat perbedaan rerata nilai pre-test dan post-test dan terjadi peningkatan rerata skor pengetahuan, sikap dan perilaku ibu balita. Pemberian edukasi melalui video dapat meningkatkan pengetahuuan , sikap dan perilaku ibu terhadap gizi seimbang, sehingga diharapkan dapat meningkatkan berat badan balita
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Bappenas. (2019). Pembangunan Gizi di Indonesia. Direktorat Kesehatan dan Gizi Masyarakat: Jakarta Pusat.
Febriani, C. A., Nuryani, D. D., & Elviyanti, D. (2019). Efektifitas Pemanfaatan Media Gambar Bergerak dan Video Animasi terhadap Peningkatan Pengetahuan dan Sikap Ibu tentang Gizi Seimbang pada Balita. Jurnal Kesehatan, 10(2), 181. https://doi.org/10.26630/jk.v10i2.1263
Fredy, A., Hamsah, I. A., Darmiati, D., & Mirnawati, M. (2020). Deteksi Dini Tumbuh Kembang Balita di Posyandu. Jurnal Ilmiah Kesehatan Sandi Husada, 12(2), 1003–1008. https://doi.org/10.35816/jiskh.v12i2.441
Hafifah, N., & Abidin, Z. (2020). Peran Posyandu dalam Meningkatkan Kualitas Kesehatan Ibu dan Anak di Desa Sukawening, Kabupaten Bogor. Jurnal Pusat Inovasi Masyarakat, 2(5), 893–900.
Hana, I. A., Jaladri, I., Dewintha, R., & Mulyanita. (2021). PONTIANAK NUTRITION JOURNAL http://ejournal.poltekkes-pontianak.ac.id/index.php/PNJ/index Penggunaan Video Sebagai Media Penyuluhan Terhadap Pengetahuan Gizi Pada Ibu Menyusui. Pontianak Nutrition Journal, 4(September), 124–128.
Irwan. (2019). Jurnal Sibermas ( Sinergi Pemberdayaan Masyarakat ) Pemberian Pmt Modifikasi Berbasis Kearifan Lokal Pada Balita Stunting dan Gizi Kurang Irwan E-mail : irwandel@yahoo.com PENDAHULUAN Terjadinya kekurangan gizi pada anak bukan hanya dikarenakan kandungan. Jurnal Sibermas (Sinergi Pemberdayaan Masyarakat), 2(10–21), 10. https://doi.org/10.37905/sibermas.v8i2.7833
Kemenkes RI. (2012). Buku Saku Posyandu. Kementerian Kesehatan RI.
Mawarni, A., Agushybana, F., Purnami, C. T., Winarni, S., & Zein, D. (2023). Pendampingan Penilaian Kualitas Data Status Gizi Balita di Posyandu Wilayah Kerja Puskesmas Padangsari Banyumanik Semarang. Journal of Public Health and Community Services-JPHCS, 2(1), 0–6.
Meidiawaty Siregar, & Satyawaty Sulubara. (2022). Analisis Penerapan Kinerja Posyandu Di Wilayah Puskesmas Hanopan Kecamatan Arse Kabupaten Tapanuli Selatan Tahun 2020. Jurnal Ilmiah PANNMED (Pharmacist, Analyst, Nurse, Nutrition, Midwivery, Environment, Dentist), 17(1), 96–101. https://doi.org/10.36911/pannmed.v17i1.1274
Mudhawaroh, Fitrah, N., & Prihartanti, N. (2020). Pengaruh Kegiatan Posyandu Ayah Terhadap Pencapaian SKDN di Posyandu Desa Pulo Gebang dan Posyandu Desa Gubus Banaran Wilayah Kerja Puskesmas Tembelang Kabupaten Jombang. Jurnal Ilmiah Kebidanan, 6(1).
Permatasari, O., Damayanti, A., Sogen, M. D. P., Lukmawati, D., & Tesalonika, S. (2022). Pendidikan Kesehatan Gizi Seimbang Sebagai Pedoman Hidup Sehat Pada Anak Sekolah. RESWARA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(2), 534–539. https://doi.org/10.46576/rjpkm.v3i2.1908
Saepuddin, E., Rizal, E., & Rusmana, A. (2018). Posyandu Roles as Mothers and Child Health Information Center. Record and Library Journal, 3(2), 201. https://doi.org/10.20473/rlj.v3-i2.2017.201-208
Wirawan, S., Abdi, L. K., & Sulendri, N. K. (2014). Penyuluhan Dengan Media Audio Visual dan Konvensional Terhadap Pengetahuan Ibu Anak Balita. Jurnal Kesehatan Masayrakat, 10(1), 80–87.
DOI: http://dx.doi.org/10.31604/jpm.v6i12.4602-4609
Refbacks
- There are currently no refbacks.