PERILAKU MASYARAKAT DALAM MENGELOLA SAMPAH RUMAH TANGGA DI NAGARI TANJUNG BUNGO JORONG KUBU TONGAH

(1) * Lucky Devindo Mail (Universitas Riau, Indonesia)
(2) T. Romi Marnelly Mail (Universitas Riau, Indonesia)
*corresponding author

Abstract


Sampah masih menjadi masalah yang meresahkan di masyarakat saat ini. Perilaku sembarangan dalam pembuangan sampah menyebabkan pencemaran lingkungan, baik itu udara, air, maupun tanah. Contohnya, penggunaan sungai sebagai tempat pembuangan sampah dapat mengakibatkan banjir dan mencemari sumber air. Selain itu, membakar sampah juga menyebabkan pencemaran udara dan berkontribusi pada pemanasan global. Pengelolaan sampah rumah tangga menjadi elemen kunci dalam upaya mencapai keberlanjutan lingkungan. Perilaku mengelola sampah rumah tangga dalam memilih opsi pengelolaan sampah, termasuk penggunaan metode pengomposan, daur ulang, dan partisipasi dalam program pengumpulan sampah terpisah. Kemudian, mengevaluasi peran pemerintah setempat dalam memberikan dukungan dan fasilitas yang diperlukan untuk memfasilitasi pengelolaan sampah rumah tangga yang berkelanjutan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 174 warga, teknik pengambilan sampel menggunakan rumus slovin yang memperoleh 65 sampel. Pengumpulan data dilakukan melalui data primer dengan menggunakan kuisoner dan data sekunder. Hasil penelitian pengetahuan responden cukup bagus akan tetapi kekurangan fasilitas dalam mengelola sampah meyebabkan masih banyak responden yang memilih membuang sampah kesungai dan membakar sampah mereka


Keywords


Perilaku, Sampah, Pengelolaan Sampah

   

DOI

https://doi.org/10.31604/jips.v11i6.2024.2442-2452
      

Article metrics

10.31604/jips.v11i6.2024.2442-2452 Abstract views : 0 | PDF views : 0

   

Cite

   

Full Text

Download

References


Anggun Aghatta, Nafakhatus Sakhariyyah Hasna, & Francisca Adita Maya. (2020). Kelola Sampah di Sekitar Kita. Cetakan Pertama

Doyle Paul Jochnson.(1994).Teori Sosiologi Klasik dan Modern, 214. Jakarta: Gramedia Pustaka.

George Ritzer. Sosiologi Ilmu Pengetahuan Berparadigma Ganda. Jakarta: Rajawali Pers, 2014, halaman 70.

GIZ. Nnovember 2019. Kita dan Sampah: Buku Petunjuk Latihan Pelopor Pengelola Sampah Berbasis Masyarakat. Deutsche Gesellschaft für Internationale Zusammenarbeit (GIZ).

Handayani, V, V. Jenis Penyakit yang Muncul karena Buang Sampah Sembarangan. .halodoc.com.Diakses Juli 2022.

Hayat , Hasan Zayadi.( 2018). Model Inovasi Pengelolaan Sampah Rumah Tangga. Jurnal Ketahanan Pangan. II (2):131-141. Diakses 21 Juli 2022

Hermawan Eko Wibowo. (2010). Perilaku Masyarakat Dalam Mengelola Sampah Permukiman Di Kampung Kamboja Kota Pontianak.Tesis. Tidak Diterbitkan. Universitas Diponogero:Semarang.

R.Nurfadila , E. Ernawati. 2021. Perilaku Ibu Rumah Tangga Dalam Pengelolaan Sampah Di Kecamatan Pauh Kota Padang.Jambura Geo Education Journal II (1): 01-06. Diakses 20 Juli 2022.

Rizqi, S, D, A ,(2019). Perilaku Masyarakat Dalam Mengelola Sampah

Ronald I. Ottay, Iyone Siagian. 2015. Gambaran Perilaku Masyarakat Terhadap Pengelolaan Sampah Padat DI Kelurahan Malalayang II Kecamatan Malalayang Kota Manado.Jurnal Kedokteran Komunitas Dan Tropik. III (2). Diakses 20 Juli 2022.

Rumah Tangga Di Desa Kemlagi Kecamatan Kemlagi Kabupaten Mojokerto. Skripsi. Tidak Diterbitkan. Univerisitas Islam Negeri Sunan Ampel :Surabaya.

Slamet,1994, Kesehatan Lingkungan, Yogyakarta: Gadjah Mada Universityn Press.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta, CV.

Suwerda, B. (2012). Bank Sampah (Kajian Teori dan Penerapan) Disertai Penerapan Bank Sampah “Gemah Ripah†di Dusun Badegan Bantul. Yogyakarta: Pustaka Rihama.

W.Yosmina , I. Tjolli , Hugo W. Perilaku Masyarakat dalam Mengelola Sampah Rumah Tangga di Distrik Manokwari Timur Kabupaten Manokwar.Cassoary. III (2): 127 - 140. Diakses pada 21 juli 2022


Refbacks

  • There are currently no refbacks.