PELATIHAN MENULIS CERITA RAKYAT BERBASIS KEARIFAN LOKAL PADA SISWA SMP IT HUDA WAN NUR KOTA LANGSA

Nuriana Nuriana, Azrul Rizki, Muhammad Taufik Hidayat, Usman Usman

Abstract


Program pengabdian masyarakat ini bertujuan memberikan pelatihan penulisan cerita rakyat Aceh Berbasis Kearifan Lokal di SMP IT Huda Wan Nur. Kegiatan PKM ini dilakukan dengan memberikan pemahaman terkait (1) Menentukan tema; (2) Pemilihan dan penetapan topik; (3) Menentukan tujuan penulisan dan bentuk karangan; (4) Membuat outline/kerangka tulisan;  (5) Membaca kembali tulisan; (6) Mengirimkannya ke penerbit atau menerbitkannya sendiri. Metode pelaksanaan pengabdian akan dilakukan dengan tiga tahap, yaitu tahap persiapan, tahap pelatihan penulisan cerita rakyat berbasis kearifan lokal; terakhir, tahap monitoring dan evaluasi. Peserta kegiatan pengabdian ini berjumlah 30 siswa SMP IT Huda Wan Nur. Hasil yang diperoleh selama kegiatan pengabdian masyarakat adalah para siswa menunjukkan perhatian yang sangat tinggi terhadap materi pengabdian masyarakat. Pada kegiatan ini telah mampu mendorong siswa dalam memahami materi tentang penulisan cerita rakyat berbasis kearifan lokal dan 85% siswa telah mampu memahami dengan baik.


Keywords


Pelatihan, Cerita Rakyat, Kearifan Lokal, Siswa SMP

Full Text:

PDF

References


Danandjaja. 1998. Folklor Indonesia. Jakarta: Graffiti.

Darma, Budi. 2014. Literasi: Jatidiri dan Eksistensi. (dalam buku Membangun Budaya Literasi, Proseding Seminar Nasional Plus ‘Membangun Peradaban Generasi Emas Melalui Literasi). Surabaya: Unesa University Press.

Hairul, Mohammad. 2013. Bahasa, Sastra, dan Pembelajarannya (dalam Proseding Seminar Nasional Bahasa dan Sastra Indonesia). Yogyakarta: Gress Publishing.

Idris, Muhamad. 2008. Kiat Menjadi Guru Profesional. Cet. I. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Kern, Richard. 2000. Literacy and Language Teaching. Oxford: Osford University.

Lizawati, dkk. 2020. Pendampingan Menulis Cerita Rakyat untuk Meningkatkan Apresiasi Sastra di SMP Negeri 18 Sungai Raya. Jurnal Gervasi, Vol.4, No.1, Juni 2020.

Rasna, I. W. (n.d.). Metode Gasif Pengajaran Membaca Dan Penulisan : Sebuah Pemikiran. 8.

Rusyana. 2005. Cerita Rakyat Nusantara. Jakarta: Depdikbud.

Trianto. (2007). Model-Model Pembelajaran Inovatif Berorientasi Konstruktivistik. Jakarta: Prestasi Pustaka.




DOI: http://dx.doi.org/10.31604/jpm.v7i1.176-182

Refbacks

  • There are currently no refbacks.