PKM PENGOLAHAN KERUPUK BERBASIS LIMBAH PERIKANAN DI DESA SIMATOHIR, KECAMATAN ANGKOLA JULU, PADANGSIDIMPUAN

Muharram Fajrin Harahap, Paisal Hamid Marpaung, Irmalia Fitri Siregar, Emi Erayati, Saud Martua Tsari, Frety Gita, Afrilia Sella Marito

Abstract


Kegiatan Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat Pemula (PKM P) ini telah dilaksanakan pada bulan September 2023 dengan tujuan untuk pemberdayaan masyarakat ekonomi mengarah produktif. dimana mitra KWT Al-Ikhsan Desa Simatohir memiliki kolam ikan yang dijadikan sebagai usaha bersama seluas 0,25 Ha. Target yang ingin dicapai adalah terbentuknya kelompok produsen kerupuk tulang ikan nila, perluasan jaringan pemasaran, dan peningkatan pendapatan.

Metode dalam penyelesaian permasalahan mitra PKM terdiridari tahap-tahapan sebagai berikut: (a) Menjalin kerjasama dengan pemerintah dan masyarakat, (b) Sosialisasi program pendampingan pembuatan kerupuk tulang ikan, (c) Pelaksanaan program pendampingan pembuatan kerupuk tulang ikan yang didukung oleh Mitra KWT Al-Ikhsan dan PPL serta Tim Pengabdi untuk memastikan transfer pengetahuan berjalan baik dan, (d) Pemantauan, evaluasi dan pelaporan.

Pelaksanaan program/kegiatan bersama mitra sasaran berlangsung dengan  antusias dan respon proaktif  saat diskusi  berlangsung. Keterlibatan langsung anggota KWT secara bersama-sama dalam proses pembuatan kerupuk tulang ikan juga sangat baik dan sampai saat dilakukan  pengujian/penilaian hasil produk yang dibuat dengan uji panelis mendapatkan hasil yang baik.


Keywords


Pemberdayaan masyarakat, kerupuk tulang ikan, peningkatan pendapatan

Full Text:

PDF

References


BPS Kota Padangsidimpuan, “Kota Padangsidimpuan Dalam Angka,” 2021.

I. Putra, S. D. Djoko, and D. Wahyuningrum, “Pertumbuhan dan kelangsungan hidup ikan nila,” J. Perikan. dan Kelaut., vol. 16, no. 1, pp. 56–63, 2011.

D. Yoswaty, “Diversifikasi produk olahan ikan Nila Salin (Oreochromis niloticus) dan pengenalan alat peniris minyak abon di Kelurahan Pangkalan Sesai,” vol. 4, pp. 27–35, 2022.

S. KiranaAnggraeni, M. Syamsul Maarif, S. Sukardi, and S. Raharja, “Strategi Peningkatan Daya Saing Usaha Kecil Menengah Berbasis Olahan Ikan Di Indonesia : Suatu Tinjauan,” J. Ind. Serv., vol. 3, no. 1c, pp. 331–341, 2017.

M. Ryo et al., “Teknologi Hasil Perikanan Fortifikasi Tepung Tulang Ikan Gabus (Channa striata) pada Kerupuk sebagai Sumber Kalsium,” FishtecH-Jurnal Teknol. Has. Perikan., vol. 4, no. 2, pp. 128–139, 2015.

R. M. Harmain and N. Yusuf, “Formulasi Kerupuk Ikan Gabus yang Disubstitusi dengan Tepung Sagu 1 Nofliyanto,” vol. II, no. Elyawati 1997, 2014.

M. F. Harahap, A. Nurmi, L. W. Sipahutar, and Khairani, “Increased Income Economy Farmers of Farmers Group Sihuik-kuik Village in Angkola Selatan District, South Tapanuli Regency,” J. Saintech Transf., vol. 1, no. 2, pp. 128–134, 2019.




DOI: http://dx.doi.org/10.31604/jpm.v6i8.3036-3046

Refbacks

  • There are currently no refbacks.