PEMBUATAN E-MODUL PRATIKUM KIMIA DENGAN MEMANFAATKAN PERALATAN SEDERHANA UNTUK MENUMBUHKAN MINAT DAN MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PRATIKUM KIMIA DI MAN 2 DELI SERDANG

Alyssa Zahra Br. Karo, Julia Maulina, Adilah Wirdhani Lubis

Abstract


Penelitian ini dilakukan berdasarkan analisis kebutuhan yang menunjukkan guru kesulitan dalam melaksanakan kegiatan pratikum dikarenakan kurang tersedianya alat dan bahan yang memadai untuk mengadakan pratikum kimia siswa di MAN 2 Deli Serdang. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan e-Modul Pratikum Kimia yang diharapkan mampu untuk menumbuhkan minat pratikum siswa serta meningkatkan hasil belajar siswa. Peneliti membuat sebuah modul pratikum kimia elektronik dengan memanfaatkan peralatan sederhana yang didesain dan dapat dijadikan sebagai alat pendukung pembelajaran. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini berupa skala likert untuk minat pratikum siswa dan uji N-Gain untuk hasil belajar siswa . Validasi e- modul dilakukan oleh 3 orang ahli di masing-masing kategori yaitu ahli materi, ahli media dan juga ahli kepraktisan dengan memberikan angket. Penilaian menujukan bahwa aspek minat pratikum sebesar >4,2 dengan kategori “Sangat Baik” dalam menumbuhkan minat pratikum siswa dan aspek hasil belajar siswa sebesar 0,1 dengan kategori “Berefek Besar”dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini menunjukkan bahwa penelitian yang dilakukan dengan e-Modul Pratikum Kimia dengan memanfaatkan lingkungan secara keseluruhan dapat digunakan untuk menumbuhkan minat pratikum dan meningkatkan hasil belajar siswa.


Keywords


E-modul; Peralatan Sederhana; Minat; Praktikum; Hasil Belajar

Full Text:

PDF

References


Abdul Rahmat. 2014. Pengantar pendidikan Teori, Konsep, dan Aplikasi, Ideal Publishing. Gorontalo.

Anwar, Ilham. 2010. Pengembangan Bahan Ajar Bahan Kuliah Online. Direktorat UPI. Bandung.

Daryanto. 2013. Menyusun Modul bahan ajar untuk persiapan guru dalam mengajar. Yogyakarta: Gava Media.

Hutabarat, Putri M, dkk. 2021. Modul Elektronik Berbasis Pendekatan Saintifik Pada Materi Ikatan Kimia. Jurnal Pendidikan Kimia. 5 (2). 178-187

Islami, Hiddiyatul, and Armiati. 2020. Efektivitas Penggunaan Modul Pembelajaran Berbasis Kontekstual Pada Bidang Keahlian Bisnis Dan Manajemen Disekolah Menengah Kejuruan (SMK). Jurnal Ecogen. 3 (4). 498-512

Kemendikbud. 2013. Lampiran Permendikbud Nomor 81A Tahun 2013 tentang implementasi kurikulum pedoman umum pembelajaran. Jakarta: kementrian pendidikan dan kebudayaan RI.

Reny, K & Purwanto, A. 2019. Pembelajaran Literasi Sains Melalui Pemanfaatan Lingkungan. Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, 9 (2). 183-191

S. Eko Putro Widoyoko. 2009. Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Silitonga, Friska Septiani. 2018. Design E-modul berbasis Berbasis Kemaritiman Pada Mata Kuliah Kimia Lingkungan Dengan Pendekatan Project Based Learning. Jurnal Zarah. 6 (2). 63-67

Sugianto, Dony. 2013. Modul Virtual: Multimedia flipbook dasar teknik digital. 9 (2)

Suryadi, D. 2014. Pengembangan modul elektronik IPA terpadu tpe Shared untuk siswa kelas VIII SMP/MTS.

Sukiman, Dr, and M.Pd. 2012. Pengembangan Media Pembelajaran. PT. Pustaka Insan Madani. Yogyakarta.




DOI: http://dx.doi.org/10.31604/eksakta.v8i2.178-183

Article Metrics

Abstract view : 363 times
PDF - 111 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.