PENGENDALIAN GULMA PRA TUMBUH DI PERKEBUNAN KELAPA SAWIT DENGAN PEMANFAAATAN EKSTRAK DAUN PAKU UBAN (Nephrolepis biserrata) SEBAGAI BIOHERBISIDA

Vira Irma Sari

Abstract


ABSTRAK

 

Gulma paku uban (Nephrolepis biserrata) adalah gulma yang umumnya tumbuh di batang dan areal perkebunan kelapa sawit, jika populasinya sudah di atas ambang ekonomi maka perlu dikendalikan karena dapat menyebabkan persaingan unsur hara dan mengganggu kegiatan pemanenan. Pengendalian paku uban akan menyebabkan limbah daun yang melimpah, oleh karena itu perlu solusi alternatif yang dapat mengurangi limbah tersebut, salah satunya adalah mengolahnya sebagai bioherbisida. Selain itu, daun paku uban juga mengandung senyawa alelokimia. Aplikasi bioherbisida dilakukan secara pra tumbuh untuk mengendalikan biji gulma, sehingga biji tidak mampu berkecambah dan tumbuh menjadi gulma. Penelitian ini bertujuan mendapatkan alternatif bahan organik yang dapat digunakan sebagai bioherbisida, mengetahui pengaruhnya terhadap gulma di Perkebunan kelapa sawit, dan mengetahui kandungan senyawa alelokimia bioherbisida daun paku uban. Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Percobaan I, Politeknik Kelapa Sawit CWE, Bekasi, mulai Januari sampai Juni 2023. Penelitian ini disusun dalam Rancangan Acak Kelompok (RAK) non faktorial yang terdiri dari P0 (Air), P1 (10% bioherbisida), P2 (30% bioherbisida), P3 (50% bioherbisida). Analisis yang digunakan adalah ANOVA dan Uji Lanjut BNT. Hasil percobaan menunjukkan bahwa daun paku uban dapat dijadikan bahan alternatif untuk pembuatan bioherbisida, namun belum berpengaruh nyata terhadap daya tumbuh, tinggi, dan biomassa gulma, sehingga belum optimal dalam mengendalikan gulma. Kandungan alelokimia yang terkandung pada bioherbisida adalah flavonoid (0,068%) dan tanin (0,198%). Gulma yang dominan tumbuh di areal percobaan adalah Axonopus compressus dari golongan rumput-rumputan.

Keywords


Alelokimia, Bioherbisida, Daya Tumbuh, Pakis

Full Text:

PDF

References


Audina, M., Dwi, G. 2024. Potensi ekstrak daun Eucalyptus pellita F. Muell sebagai bioherbisida pascatumbuh. Buletin Agrohorti. 12(1): 13-20.

Azkiyah, S.Z.2013.Isolasi senyawa aktif antioksidan dari fraksi N-heksana tumbuhan Nephrolepis biserrata. [skripsi]. Tanggerang (ID): UIN Syarif Hidayatullah.

Badan Pusat Statistik. 2023. Statistik Kelapa Sawit Indonesia (Indonesia Oil Palm Statistics). 2022. Internet. Ht. tps://www.bps.go.id/id/publication/2023/11/30/160f211bfc4f91e1b77974e1/statistik-kelapa-sawit-indonesia-2022.html

Chamida, A., Yustinus, M., Eni, H., Haryadi. 2013. Pengaruh metode ekstraksi terhadap karakteristik crude laminaran dari Sargassum duplicatum. Agritech. 33(3): 251-257.

Darmanti, S. 2018. Review : Interaksi alelopati dan senyawa alelokimia : potensinya sebagai bioherbisida. Buletin Anatomi dan Fisiologi. 3(2): 181-187.

Darmanti, S., Yulita, N., Endah, D.H., Mochamad, S. 2009. Produksi Biomassa Tanaman Nilam (Pogostemon Cablin) Yang Ditanam Pada Intensitas Cahaya Yang Berbeda. Buletin Anatomi dan Fisiologi. 17(1): 1-8.

Einhellig, F.A. 2004. Mode of Allelochemical Action of Phenolic Compounds. pp. 217- 238. InF.A.Macias, J.C.G. Galindo, J.M.G. Molinillo and H.G. Cutler (Eds.).Allelopathy : Chemistry and Mode of Action of Allelochemicals. CRC Press, New York.

Farooq M, SMA Basra, A Wahid, N Ahmad and BA Saleem, 2009. Improving the drought tolerance in rice (Oryza sativa L.) by exogenous application of salicylic acid. J. Agron. Crop Sci.195: 237–246.

Ferguson, J.J.,and B. Rathinasabapathi. 2009. Allelopathy: How Plants Suppress Other Plants. Horticultural Sciences Department, Florida Cooperative Extension Service, Institute of Food and Agricultural Sciences, University of Florida.

Kurniawan, A., Yulianty, Y., Nurcahyani, E. 2019. Uji Potensi Bioherbisida Ekstrak Daun Mahoni (Swietenia mahagoni (L.) Jacq) Terhadap Pertumbuhan Gulma Maman Ungu (Cleome rutidosperma D.C.). Biosfer: Jurnal Tadris Biologi. 10(1), 39–46.

Kremer, R. 2023. Bioherbicide development and commercialization : Challenges and benefits. Massachusetts (USA): Elsevier Academic Press.

Lai, H.Y., Lim, Y.Y. 2011. Antioxidant properties of some Malaysian ferns, The 3rd International Conference on Chemical Biological and Environmenmtal Engineering (IPCBEE). Singapore (SG): ACSIT Press.

Manahan S.E. 2017. Environmental Chemistry. Boca (USA): CRC Press; Boca Raton, FL, USA: 2017.

Pohan, W.R. 2021. Efektivitas ekstrak daun gulma senduduk bulu (Clidemia hirta) sebagai bioherbisida di areal perkebunan kelapa sawit [Laporan Tugas Akhir]. Bekasi (ID): Politeknik Kelapa Sawit Citra Widya Edukasi.

Ridwan, M., Dwi, G. Muhammad, A.C. 2022. Keefektivan bioherbisida berbahan baku teki (Cyperus rotundus) untuk mengendalikan beberapa jenis gulma pada pertanaman padi sawah. Buletin Agrohorti. 10(3): 419-428.

Sari, V.I., Rahmat, J. 2020. Uji efektivitas ekstrak babandotan (Ageratum conyzoides) sebagai bioherbisida terhadap perkecambahan kacang hijau (Vigna radiata). Jurnal Pertanian Presisi. 4(1): 18-28.

Sari, A.S. 2021. Pemanfaatan ekstrak daun pepaya (Carica papaya) sebagai bioherbisida pra tumbuh untuk pengendalian gulma di perkebunan kelapa sawit [Laporan Tugas Akhir]. Bekasi (ID): Politeknik Kelapa Sawit Citra Widya Edukasi.

Sari, V.I., Alfin, S., Toto, S. 2022. Kandungan unsur hara pupuk organik cair limbah solid pabrik dan gulma paku harupat (Nephrolepis biserrata). Jurnal Citra Widya Edukasi. 14(3): 277-285.

Sari, V.I., Muhammad, N.A., Ratih, R. 2022. Pemanfaatan senyawa alelokimia dari gulma kirinyu (Chromolaena odorata) sebagai pupuk organik cair untuk bibit kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq.) di pembibitan awal. Jurnal Pengelolaan Perkebunan. 3(1): 36-45.

Sari, V.I., Apriandi, B.T., Sylvia, M. 2021. Respons pertumbuhan bibit kelapa sawit terhadap bioherbisida saliara di pembibitan awal. Jurnal Kultivasi. 20(2): 91-96.

Tarigan, P.L., Felicitas, D.D. 2023. Analisis vegetasi dan identifikasi kandungan fitokimia pada lahan tebu (Saccharum officinarum L.). Agrocentrum. 1(1): 33-40.

Utami, S., Murningsih, Fuad, M. 2020. Keanekaragaman dan Dominansi Jenis Tumbuhan Gulma Pada Perkebunan Kopi di Hutan Wisata Nglimut Kendal Jawa Tengah. Jurnal Ilmu Lingkungan. 18(2): 411-416.

Widhayasa, B. 2023. Alelopati gulma: pelepasan alelokimia dan kerugiannya terhadap tanaman budidaya. Agrosainta. 7(1): 13-22.

Yanto, E.R. 2021. Pemanfaatan ekstrak daun Ketapang (Terminalia catappa) sebagai bioherbisida pra tumbuh untuk pengendalian gulma di perkebunan kelapa sawit [Laporan Tugas Akhir]. Bekasi (ID): Politeknik Kelapa Sawit Citra Widya Edukasi.




DOI: http://dx.doi.org/10.31604/jap.v9i2.16781

Article Metrics

Abstract view : 8 times
PDF - 0 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal AGROHITA
Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan
Jl. Stn Mhd Arief N0 32 Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara

ISSN Online : 2615-336X   ISSN Cetak : 2541-5956

 Lisensi Creative Commons

Jurnal AGROHITA disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.