PENGOPTIMALAN PEMELIHARAAN DI RUPBASAN KELAS 1 PALEMBANG

(1) * Anwar Farid Mail (Politeknik Ilmu Pemasyarakatan, Indonesia)
(2) Padmono Wibowo Mail (Politeknik Ilmu Pemasyarakatan, Indonesia)
*corresponding author

Abstract


Tujuan penelitian ialah untuk mengetahui pengoptimalan pemeliharaan basan baran yang ada dengan lokus di Rupbasan Kelas 1 Palembang. Peneliti mencoba mengetahui pemeliharaan basan baran yang berada di negara Amerika Serikat, sehingga dapat dijadikan perbandingan untuk mengoptimalkan pemeliharaan basan baran di Rupbasan khususnya di Indonesia. Di negara Amerika Serikat lembaga yang menangani pemeliharaan barang sitaan ialah United States Marshals Service. Metode penelitian yang digunakan ialah kualitatif yang dituliskan secara deskriptif, ada 2 sumber data yang diperoleh meliputi sumber data primer dan sekunder. Sumber data primer diperoleh melalui observasi dilapangan dan wawancara dengan petugas di Rupbasan Kelas 1 Palembang, sumber data sekunder didapati dari Undang-Undang terkait Rupbasan, artikel serta jurnal yang terkait dengan pemeliharaan basan baran. Didapati kesimpulan bahwa United States Marshals Service diberikan kebebasan untuk melakukan pemeliharaan dan pelepasan barang sitaan yang kemudian  biaya dari pelepasan barang tersebut dijadikan anggaran untuk pemeliharaan barang sitaan. Rupbasan di Indonesia seharusnya bisa melakukan hal serupa yang dilakukan oleh United States Marshals Service apabila mendapat dukungan dari lembaga-lembaga lain, dan permasalahan akan anggaran untuk pemeliharaan dapat teratasi sehingga pengoptimalan dapat tercapai. Kemudian di Rupbasan Kelas 1 Palembang diperlukan perluasan gedung terbuka agar mencakup lapangan tempat truk-truk berada, sehingga truk-truk tersebut dapat terhindar dari sinar matahari dan hujan yang dapat membuat truk tersebut berkarat.


Keywords


Pemeliharaan, United States Marshals Service, Rupbasan, Barang Sitaan, Barang Rampasan Negara

   

DOI

https://doi.org/10.31604/jips.v9i5.2022.1504-1508
      

Article metrics

10.31604/jips.v9i5.2022.1504-1508 Abstract views : 0 | PDF views : 0

   

Cite

   

Full Text

Download

References


Kelas, R., & Makassar, I. A. (2019). https://uit.e-journal.id/JPetitum. 7(April), 21–38.

KEPUTUSAN MENTERI KEHAKIMAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR : M.04-PR.07.03 TAHUN 1985 TENTANG ORGANISASI DAN TATA KERJA RUMAH TAHANAN NEGARA DAN RUMAH PENYIMPANAN BENDA SITAAN NEGARA

Lestari, L., Jaenudin, J., & Wihartika, D. (2020). Analisis Kebijakan Pemeliharaan Mesin Dalam Meningkatkan Efisiensi Biaya Pemeliharaan Pada Pt. Astanita Sukses Apindo. Jurnal Online Mahasiswa (JOM …. https://jom.unpak.ac.id/index.php/ilmumanajemen/article/download/1318/1051

Manting, L., & Sudarwanto, P. B. (2019). 2) 1,2. 4(1).

Nugroho et. al., H. (2017). Optimalisasi Pemanfaatan Aset Benda Sitaan Negara. Sumber Daya Perdesaan Dan Kearifan Lokal, 7(6), 1379–1386.

Rupbasan Kelas II Pasuruan. Membandingkan Rupbasan di Amerika dengan Indonesia. Diunduh di http://www.rupbasanpasuruan.com/2013/02/membandingkan-rupbasan-di-amerika.html

PEDOMAN KLARIFIKASI DAN MUTASI BASAN BARAN 2016.pdf. (n.d.).

PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 27 TAHUN 1983 TENTANG PELAKSANAAN KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM ACARA PIDANA PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA

U.S. Marshals Service. Asset Forfeiture Program. Diunduh di https://www.usmarshals.gov/assets/

UNDANG-UNDANG NO. 8 TAHUN 1981 TENTANG : KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM ACARA PIDANA

Williamson, J. C. (2015). United States Marshals Service. The Encyclopedia of Crime and Punishment, 1–4. https://doi.org/10.1002/9781118519639.wbecpx265

Yusanto, Y. (2020). Ragam Pendekatan Penelitian Kualitatif. Journal of Scientific Communication (Jsc), 1(1), 1–13. https://doi.org/10.31506/jsc.v1i1.7764


Refbacks

  • There are currently no refbacks.