(2) Ade Maman Suherman
(3) Tri Setiady
(4) Wiwin Triyunarti
*corresponding author
AbstractPenelitian ini dilakukan untuk menelaah secara mendalam urgensi penerapan sistem pemilihan kepala desa berbasis elektronik/digital di Kabupaten Karawang serta mengevaluasi pelaksanaannya dalam proses Pemilihan Kepala Desa. Metode yang digunakan adalah penelitian hukum empiris dengan karakter deskriptif, yang memusatkan perhatian pada pemaparan kondisi hukum berdasarkan realitas yang ditemukan di lapangan. Pendekatan penelitian menggabungkan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan konseptual. Data diperoleh dari sumber primer melalui studi kepustakaan, kemudian diolah dan ditafsirkan menggunakan analisis kualitatif untuk menghasilkan kesimpulan yang komprehensif. Temuan penelitian mengindikasikan bahwa kebutuhan penerapan sistem elektronik/digital dalam Pilkades Karawang didasari oleh berbagai kendala dalam metode konvensional, antara lain risiko kecurangan, durasi pemungutan dan penghitungan suara yang panjang, serta tingginya beban kerja panitia. Selain itu, Surat Edaran Gubernur Jawa Barat Nomor 143/PMD.01/DPM-DESA tanggal 17 September 2025 memberikan dukungan normatif terhadap penggunaan teknologi dalam Pilkades. Pemerintah daerah juga memandang bahwa sistem elektronik tidak bertentangan dengan asas-asas pemilu dan justru lebih efektif serta efisien. Implementasi Pilkades digital di Karawang telah berjalan dengan baik dan sesuai dengan standar hukum sebagaimana ditegaskan dalam Putusan Mahkamah Konstitusi No. 147/PUU-VII/2009. Secara keseluruhan, penelitian ini menegaskan bahwa e-voting merupakan inovasi signifikan yang berpotensi meningkatkan kualitas demokrasi desa di era digital. Keywordse-voting, pemilihan kepala desa, Pilkades Karawang, digitalisasi pemilu,
|
DOIhttps://doi.org/10.31604/jips.v13i1.2026.37-45 |
Article metrics10.31604/jips.v13i1.2026.37-45 Abstract views : 0 | PDF views : 0 |
Cite |
Full Text Download
|
References
Basuki, A., & Shofwan. (2006). Penguatan pemerintahan desa berbasis good governance. Sekretariat Otonomi Desa, Fakultas Ekonomi Universitas Brawijaya.
Darmawan, I., Nurhandjati, N., & Kartini, E. (2014). Memahami e-voting: Berkaca dari pengalaman negara-negara lain dan Jembrana, Bali. Yayasan Pustaka Obor Indonesia.
Huda, N. (2015). Hukum pemerintahan desa dari masa kemerdekaan hingga era reformasi. Setara Press.
Huda, U. N. (2018). Hukum partai politik dan sistem pemilu di Indonesia. Fokusmedia.
Soekanto, S. (2020). Pengantar penelitian hukum. UI Press.
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
Undang-Undang No. 6 Tahun 2014 tentang Desa.
Undang-Undang No. 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang No. 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang No. 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.
Undang-Undang No. 7 Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Pemilihan Umum
Pemerintah Kabupaten Karawang. (2021). Peraturan Bupati Karawang Nomor 4 Tahun 2021 tentang Tata Cara Pemilihan Kepala Desa.
Pemerintah Kabupaten Karawang. (2025). Peraturan Bupati Karawang Nomor 51 Tahun 2025 tentang Perubahan atas Perbup No. 4 Tahun 2021.
Pemerintah Provinsi Jawa Barat. (2025). Surat Edaran Gubernur Jawa Barat Nomor 143/PMD.01/DPM-DESA tentang Fasilitasi Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa Serentak Secara Elektronik/Digital.
Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia. (2009). Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 147/PUU-VII/2009 tentang Pengujian UU 32/2004 terkait penggunaan e-voting.
Fatmawati, N. F., & Suparto, D. (2020). Efektivitas E-Voting Pada PILKADES di Kabupaten Pemalang Tahun 2018. Syntax Literate; Jurnal Ilmiah Indonesia, 5(7), 419-430.
Wirahadi, I., Wairocana. (2020). ANALISIS YURIDIS PEMILIHAN KEPALA DESA BERBASIS E-VOTING PADA PEMILIHAN KEPALA DESA DI KABUPATEN JEMBRANA. Jurnal Kertha Negara, 8(8), 12-25
Ademos Indonesia. (2019). Sejarah Pilkades dari masa ke masa. https://ademosindonesia.or.id/sejarah-pilkades-dari-masa-ke-masa/
KuninganMass. (2021). Pilkades, sejarah, dan pembelajaran politik. https://kuninganmass.com/pilkades-sejarah-dan-pembelajaran-politik/
Radar Karawang. (2025). Simulasi e-voting Pilkades Karawang. https://radarkarawang.id/simulasi-e-voting-pilkades/
Pemerintah Kabupaten Karawang. (2025). Informasi pelaksanaan dan simulasi Pilkades digital 2025. https://karawangkab.go.id
PT INTI (Persero). (2024). Informasi layanan e-voting. https://www.inti.co.id
Refbacks
- There are currently no refbacks.






Download