HUBUNGAN MINAT BELI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA PENGGUNA PRODUK ROKOK ELEKTRIK DI KOTA PONTIANAK

(1) * Hizkil Enrily Mail (Universitas Muhammadiyah pontianak, Indonesia)
(2) Riszky Ramadhan Mail (Universitas Muhammadiyah pontianak, Indonesia)
(3) Widya Lestari Mail (Universitas Muhammadiyah pontianak, Indonesia)
*corresponding author

Abstract


Industri rokok elektrik sangatlah berkembang pesat. fase dewasa awal dimulai dengan rentang umur 18-40 yang dimana menjadi usia terbanyak pada pengguna rokok elektrik. Selain itu pengaruh merek dan tampilan yang menarik, juga menjadi perhatian bagi peminat rokok elektrik, seperti tampilan yang sesuai dengan kepribadian konsumennya, produk yang ditawarkan memiliki harga terjangkau dengan spesifikasi yang baik, mudah dibawa kemana-kemana (karena kecil), dan tidak mengeluarkan abu pembakaran membuat konsumen memilih rokok elektrik sebagai pengganti rokok batangan.Tujuan dari penelitian ini untuk memberikan informasi berdasarkan data faktual untuk membuktikan bahwa adanya hubungan antara minat beli terhadap keputusan pembelian pada pengguna rokok elektrik di kota Pontianak. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel yaitu Incidental Sampling (teknik kebetulan). Subjek pada penelitian ini berjumlah 100 orang yang menjadi pengguna rokok elektrik di kota Pontianak. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis korelasi product moment dari Pearson dengan menggunakan program IBM SPSS Statistics v.25. Berdasarkan analisis data diketahui bahwa keputusan pembelian memiliki hubungan secara positif terhadap minat beli. Dengan nilai sebesar 0,727 yang berada pada kategori kuat nilai tersebut berarti bahwa hubungan keputusan pembelian terhadap minat beli sebesar 52,85% dan sisanya 47,15% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti.

Keywords


Minat Beli,Keputusan Pembelian, Penggunaan Produk.

   

DOI

https://doi.org/10.31604/jips.v12i8.2025.3382-3389
      

Article metrics

10.31604/jips.v12i8.2025.3382-3389 Abstract views : 0 | PDF views : 0

   

Cite

   

Full Text

Download

References


Arfah, Y. (2022). Keputusan pembelian produk. Padang : PT Inovasi Pratama Internasional.

Azwar, S. (2012). Reliabilitas dan validitas edisi 4. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

Azwar, S. (2017). Metode penelitian psikologi edisi II. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

Damiati., dkk. (2017). Perilaku Konsumen. Depok : PT Rajagrafindo Persada.

Effendi, U., & Batubara, A, R,. (2016). Perilaku Konsumen. Depok: PT Rajagrafindo Persada.

Foom.id. (2023). Pengertian dan Perbedaan Device Vape POD, MOD, dan AIO. Pengertian dan Perbedaan Device Vape POD, MOD, dan AIO | FOOM Lab Global. Jakarta Selatan. Diakses 16 desember 2023.

Foom.id. (2023). Statistik Terbaru Vaping, Berapa Banyak Orang yang Terlibat di Seluruh Dunia? https://foom.id/blogs/news/statistik-terbaru-vaping-berapa-banyak-orang-yang-terlibat-di-seluruh-dunia. Diakses 13 desember 2023.

GoodStats. (2023). Membongkar karakteristik vapers indonesia dan alasannya. https://goodstats.id/article/membongkar-karakteristik-vapers-indonesia-dan-alasannya-iy0q7. Diakses Desember 13 desember 2023.

Harinie,L, T., Triyono, A., dkk. (2023). Perilaku Konsumen Dab Strategi Pemasaran. Bali : Intelektual Manifes Media.

Hartanto, B., & Indriyani, L. (2022). Minat Beli di Marketplace Shopee. Padang : PT Inovasi Pratama Internasional.

Hellosehat.com. (2022). Mengulas Vape (Rokok Elektrik), dari Kandungan hingga Bahayanya yang Perlu Anda Tahu. Vape (Rokok Elektrik): Kandungan dan Bahayanya - Hello Sehat. Diakses 16 desember 2023.

Hurlock, E. B. (2021). Psikologi perkembangan suatu pendekatan sepanjang rentang kehidupan. Jakarta: Erlangga

Jayanti, R. D., & Zuhri, M. Z. (2017). Analisis Pengaruh Iklan Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Minuman Teh Pucuk Harum Pada Konsumen De Nala Foodcourt. EKSIS, 12(1).

Kurniawan.G (2020). PERILAKU KONSUMEN DALAM MEMBELI PRODUK BERAS ORGANIK MELALUI ECOMMERCE. Jakarta Selatan: Penerbit Mitra Abisatya

Mahdinar, S., & Leki, R. (2023). Pengaruh Strategi Pemasaran Pada Keputusan Pembelian Alat Rokok Elektronik (Vape) Di PT. Strategi Mulia Mandiri Di Banjarmasin, Kindai, 19(3), 343-349.

Medium. (2024). Vape dan Pengaruhnya pada Gaya hidup Masa Kini. https://medium.com/@shenshenjakarta/vape-dan-pengaruhnya-pada-gaya-hidup-masa-kini-93ae06ae45d1. Diakses Juli 12 2024.

Meli, N., Arifin, D., & Sari, S. P. (2022). Pengaruh minat beli terhadap keputusan pembelian menggunakan genusian card. In Prosiding Seminar Nasional Ekonomi dan Akuntansi (Vol. 2).

Paludi, S., & Juwita, R. (2021). Pengaruh Persepsi Harga, Lokasi Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian. Jakarta,Equilibrium: Jurnal Penelitian Pendidikan Dan Ekonomi, 18(01), 41-53.

Periantalo, J. (2019). Penelitian kuantitatif untuk psikologi. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

Putri, E. K., & Oktavia, A. R. (2021). Hubungan Tingkat Pendidikan, Usia, Sosial Ekonomi Dan Lingkungan Dengan Tingkat Pengetahuan Bahaya Rokok Elektrik Pada Komunitas Vape Jakarta Selatan Di Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Akademi Keperawatan Husada Karya Jaya, 7(3).

Pratama, A. B., & Saino, S. (2021). Analisis faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian. Jurnal Manajemen, 13(4), 630-637.

PrimaRadio. (2023). Sejarah Vape di Dunia: Membangun Budaya Rokok Elektronik. https://primaradio.co.id/berita/sejarah-vape/. Diakses desember 11 2023.

Purwati, A., & Cahyanti, M. M. (2022). Pengaruh brand ambassador dan brand image terhadap minat beli yang berdampak pada keputusan pembelian. IQTISHADUNA: Jurnal Ilmiah Ekonomi Kita, i 32-46.

Sunyoto, D. (2012). Konsep Dasar Riset Pemasaran & Perilaku Konsumen. Yogyakarta : CAPS.

Sahir, S, H. (2021). Metodologi Penelitian. Medan : KBM Indonesia.

Sari, S, P. (2020). Hubungan Minat Beli Dengan Keputusan Pembelian Pada Konsumen. Psikoborneo, 8 (1), 147-155002E

Tirtayasa, S., Khair, H., dkk. (2024). Manajemen Pemasaran dalam Memoderasi Minat Beli Listrik. Medan: Umsu Pres.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.