Implementasi Kebijakan Tata Kelola Parkir di Gerai Minimarket Alfamidi dan Indomaret Kota Palu
Abstract
Tulisan ini merupakan kajian tentang implementasi kebijakan tata kelola parkir di Kota Palu khususnya pada polemik retribusi parkir dan persoalan juru parkir liar yang terjadi di gerai minimarket Alfamidi dan Indomaret di Kota Palu. Tulisan ini berupaya menganalisis mengapa masih terdapat petugas parkir berseragam resmi dari pemerintah dan juru parkir liar yang meminta retribusi parkir di lokasi bebas parkir atau parkir gratis. Tulisan ini menggunakan teori George C. Edwards III dalam melihat bagaimana kebijakan tata kelola parkir tersebut diimplementasikan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analis data dilakukan dengan tahapan kondesasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kebijakan tata kelola parkir di Kota Palu secara umum sudah cukup baik dilihat dari faktor Komunikasi (Communication) sudah dilakukan sosialisasi dan pendampingan khusus juru parkir. Sumber Daya (Resources) terkait sumber daya manusia dan alokasi anggaran masih kurang dan belum cukup memenuhi kebutuhan dalam implementasi kebijakan. Disposisi atau Sikap (Disposition) pelaksana kebijakan sudah memahami dan menerima dengan baik serta dapat melaksanakan kebijakan dengan baik pula. Struktur Birokrasi (Bureaucratic structure) masih belum adanya regulasi teknis (SOP) yang ditemukan secara detail merujuk pada mekanisme dalam pengelolaan perparkiran serta masih lemahnya pengawasan.
Kata kunci: Implementasi Kebijakan, Kebijakan Publik, Tata Kelola Parkir, Retribusi Parkir, Juru Parkir Liar
Full Text:
PDFReferences
Afandi, M. (2022). Implementasi Kebijakan Retribusi Pelayanan Parkir di Tepi Jalan Umum. Jurnal Kebijakan Publik, 13(1). https://jkp.ejournal.unri.ac.idhttps//jkp.ejournal.unri.ac.id
Arma, N. A., Syahfitri, A., & Simon, J. (2023). Implementasi Kebijakan Dinas Perhubungan Kota Medan Dalam Menanggulangi Parkir Liar Di Tepi Jalan Umum Kecamatan Medan Marelan. Warta Dharmawangsa, 17(2), 922–942. https://doi.org/10.46576/wdw.v17i2.3200
Chullabodhi, C., Chalermpong, S., & Ratanawaraha, A. (2022). Examining the Root Causes of On-Street Parking Mismanagement in Central Bangkok. Nakhara: Journal of Environmental Design and Planning, 21(1), 207. https://doi.org/10.54028/NJ202221207
Creswell, J. W. (2014). Research Design: Qualitative, Quantitative, and Mixed Methods Approaches (4th ed.). In SAGE Publications, Inc. (Vol. 4). https://doi.org/10.1128/microbe.4.485.1
Donso, S. (2016). Implementasi Kebijakan Retribusi Jasa Umum (Studi Kasus Implementasi Kebijakan Parkir Di Tepi Jalan Umum Kota Palu). Katalogis, 4(7), 95–105.
Dwi Puspita Sari, R., & Sadad, A. (2023). Pengawasan Jasa Layanan Parkir Di Kota Pekanbaru. JP dan KP), 5(1), 1–14. http://ejournal.ipdn.ac.id/JPKP
Indiahono, D. (2017). Kebijakan Publik Berbasis Dynamic Policy Analysis (Edisi Ke-2). Gava Media.
Kirschner, F., & Lanzendorf, M. (2020). Parking management for promoting sustainable transport in urban neighbourhoods. A review of existing policies and challenges from a German perspective. Transport Reviews, 40(1), 54–75. https://doi.org/10.1080/01441647.2019.1666929
Litman, T. (2013). Parking Management Strategies, Evaluation and Planning. Strategies, 1–28.
Manville, M., & Pinski, M. (2021). The causes and consequences of curb parking management. Transportation Research Part A: Policy and Practice, 152(June), 295–307. https://doi.org/10.1016/j.tra.2021.07.007
Miles, M. B., Huberman, A. M., & Saldana, J. (2014). Qualitative Data Analysis, A Methods Sourcebook, Edition 3. USA: Sage Publications. Terjemahan Tjetjep Rohindi Rohidi. UI-Press.
Muazzinah, M., & Ade, A. (2020). Analisis Tata Kelola Restribusi Parkir Sebagai Upaya Peningkatan Pendapatan Asli Daerah Kota Banda Aceh. Al-Ijtima`i: International Journal of Government and Social Science, 5(2), 121–130. https://doi.org/10.22373/jai.v5i2.546
Nugroho, R. (2017). Public Policy (Edisi Ke-6). PT Elex Media Komputindo.
Ostermeijer, F., Koster, H., Nunes, L., & van Ommeren, J. (2022). Citywide parking policy and traffic: Evidence from Amsterdam. Journal of Urban Economics, 128(January 2021), 103418. https://doi.org/10.1016/j.jue.2021.103418
Peraturan Daerah Kota Palu. (2011). Peraturan Daerah Kota Palu Nomor 8 Tahun 2011 Tentang Retribusi Jasa Umum.
Peraturan Daerah Kota Palu. (2023). Peraturan Daerah Kota Palu Nomor 6 Tahun 2023 Tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 3 Tahun 2022 Tentang Penyelenggaraan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.
Peraturan Wali Kota Palu. (2021). Peraturan Wali Kota Palu No. 35 Tahun 2021 Tentang Pengelolaan Parkir. https://jdih.palukota.go.id/peraturan/file/No__35_TH_2021_Salinan.pdf
Rachmad. (2019). Efektivitas Pengelolaan Retribusi Parkir Pada Dinas Perhubungan Kota Palu. Jurnal Aspirasi, 9(2), 97–103. https://aspirasi.unwir.ac.id/index.php/aspirasi/article/view/16
Soalpalu. (2024a). Terima Banyak Aduan Aktivitas Jukir Liar, Dishub Kota Palu Bakal Ambil Tindakan Tegas. SoalPalu. https://soalpalu.com/2024/06/10/terima-banyak-aduan-aktivitas-jukir-liar-dishub-kota-palu-bakal-ambil-tindakan-tegas/
Soalpalu. (2024b). Terjaring Razia, Sembilan Jukir Liar Dihadapkan Pada Proses Hukum. SoalPalu. https://soalpalu.com/2024/06/13/terjaring-razia-sembilan-jukir-liar-dihadapkan-pada-proses-hukum/
Sulila, I. (2016). Implementasi Kebijakan Retribusi Pelayanan parkir di Tepi Jalan Umum. Jurnal Ilmu Administrasi: Media Pengembangan Ilmu dan Praktek Administrasi, 13(2), 349–366. https://jia.stialanbandung.ac.id/index.php/jia/article/view/109
Syah Putra, A. (2016). Analisa Dan Perancangan Sistem Tata Kelola Parkir Cerdas Di Kota Pintar Jakarta. IKRA-ITH INFORMATIKA: Jurnal Komputer dan Informatika, 4(3), 1–23. https://journals.upi-yai.ac.id/index.php/ikraith-informatika/article/view/829
Taruno, H. T. (2017). Evaluasi Kebijakan Pengelolaan Parkir Studi Kasus: Kota Semarang. Journal of Governance, 2(2), 186–201. https://doi.org/10.31506/jog.v2i2.2676
Tenga, L. W., Arvianti, E. Y., & Sasmito, C. (2023). Analisis Tata Kelola Kebijakan Pajak Parkir dan Retribusi Parkir di Kota Malang. Jurnal Penelitian Administrasi Publik, 9(1), 19–33.
DOI: http://dx.doi.org/10.31604/jim.v8i4.2024.%25p
Article Metrics
Abstract view : 792 timesPDF - 22 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.