ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA INDONESIA PADA KEMASAN PRODUK

Ni Made Emi Noviyani1, Daroe Iswatiningsih, Luh Putu Ema Noviyanti, Adinda Febryan Permata Putri

Abstract


Pelanggaran bertutur atau biasa disebut dengan kesalahan berbahasa merupakan perihal yang sudah menyatu dengan penggunaan bahasa baik secara verbal maupun non-verbal. Kesalahan bertutur atau berbahasa merupakan bagian dari interlokusi atau morfologi yang menyalahi aturan baku pelaksanaan bahasa orang dewasa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan berbahasa Indonesia pada kemasan produk. Penelitian ini menerapkan jenis kualitatif dengan metode deskriptif. Data penelitian ini berupa kata-kata maupun frasa yang mengandung kesalahan penggunaan bahasa Indonesia. Sumber data penelitian ini diambil dari gambar kemasan produk yang diakses secara acak mulai 13–14 Desember 2021. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini diterapkan dengan cara simak dokumentasi. Teknik ini dilakukan dengan menggunakan korpus data, yaitu mengklasifikasikan data yang sudah dipilih dan memberi kode pada kartu data. Hasil dari penelitian ini adalah ditemukan tataran fonologi kemasan produk makanan terdapat penyimpangan, yakni a) penghilangan fonem pada kata kripik, b) perubahan fonem pada kata pisank, qrupuk, kare dan asem, c) penambahan fonem terdapat pada kata enaak, sedaap, ahh, siip, dan boom. Pemberian nama produk yang menyimpang dalam tataran fonologi pada kemasan produk makanan bertujuan untuk menambah kesan unik dan menarik bagi konsumen. Penyimpangan tataran fonologi pada kemasan produk makanan merupakan penyimpangan bahasa yang ditemukan pada penelitian ini.


Keywords


Kesalahan berbahasa; Perubahan; penghilangan; dan penambahan; fonem

Full Text:

PDF

References


Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan T. R. I. (2016). Kesalahan. kbbi.kemendikbud.go.id. https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/kesalahan

Buckle, K. A. (2007). Ilmu Teknologi Pangan. Jakarta: UI Press.

Chaer, A. (2012). Linguitik Umum. Jakarta: Rineka Cipta.

Christine Suharto Cenadi. (2000). Peranan Desain Kemasan Dalam Dunia Pemasaran. Nirmana, 2(2), 92–103. http://puslit2.petra.ac.id/ejournal/index.php/dkv/article/view/16056

Dahlan, U. A. (2021). Lingua Rima: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 10 No. 1 Januari 2021 http://jurnal.umt.ac.id/index.php/lgrm. 10(1), 65–70.

Dirhamsyah, M., & Nurhaida, N. (2018). Pembuatan Sirup Asam Jawa (Tamarindus Indica L.) Sebagai Salah Satu Usaha Diversifikasi Pangan Untuk Minuman Kesehatan di Desa Bintang Mas Kecamatan Rasau Jaya Kabupaten Kubu Raya. Jurnal Pengabdi, 1(1), 1. https://doi.org/10.26418/jplp2km.v1i1.25466

Ering, G. A., Massie, J. D. ., & Raintung, M. C. (2019). PENGARUH DIFERENSIASI PRODUK, KUALITAS PELAYANAN DAN CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN (Studi Kasus Pada PT. Pinus Merah Abadi Nabati Manado). Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi, 7(2), 2161–2170. https://doi.org/10.35794/emba.v7i2.24021

Fatimah, F. N., Purnamasari, D., Pratiwi, D., & Firmansyah, D. (2018). Analisis Kesalahan Berbahasa Pada Tuturan Pembawa Acara Dan Bintang Tamu Dalam Talk Show Hitam Putih Yang Berjudul “Fenomena Kanjeng Dimas.” Parole, 1(5), 775–786. https://www.journal.ikipsiliwangi.ac.id/index.php/parole/article/view/1127

Ghufron, S. (2015). Kesalahan Berbahasa Teori dan Aplikasi. Yogyakarta: Ombak.

KBBI. (2016). Kerupuk. kbbi.kemendikbud.go.id. https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/kerupuk

Makarawang, V., Pangemanan, P. A., & B.D. Pakasi, C. (2017). ANALISIS NILAI TAMBAH BUAH PISANG MENJADI KERIPIK PISANG PADA INDUSTRI RUMAH TANGGA DI DESA DIMEMBE KECAMATAN DIMEMBE Vinny Makarawung The purpose of this study is to calculate the profit and added value of the business of processing bananas into banana c. Agri-SosioEkonomi Unsrat, 13, 83–90. https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/jisep/article/view/16608

Melalui, A., Dan, O., & Serta, O. (2020). PENGEMBANGAN POLA PENJUALAN USAHA PANGSIT & MIE. 04(02), 423–428. http://ojs.ekuitas.ac.id/index.php/dharma-bhakti/article/view/96

Nf Mufreni, A. (2016). Pengaruh Desain Produk, Bentuk Kemasan Dan Bahan Kemasan Terhadap Minat Beli Konsumen (Studi Kasus Teh Hijau Serbuk Tocha). Jurnal Ekonomi Manajemen, 2(2), 48–54. http://jurnal.unsil.ac.id/index.php/jem

Ningrum, V. (2020). Penggunaan Kata Baku Dan Tidak Baku Di Kalangan Mahasiswa Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta. Jurnal Skripta, 5(2), 22–27. https://doi.org/10.31316/skripta.v5i2.398

Nuryanti, B. L., & Rahman, A. Y. (2008). PENGARUH VARIASI DAN KEMASAN PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN TEH KOTAK ULTRAJAYA (Survei pada Mahasiswa FPIPS Universitas Pendidikan Indonesia). Strategic : Jurnal Pendidikan Manajemen Bisnis, 8(2), 31. https://doi.org/10.17509/strategic.v8i2.1022

Rizan, M., Handayani, K. L., & RP, A. K. (2015). Pengaruh Citra Merek Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian (Studi Banding Konsumen Indomie Dan Mie Sedaap). JRMSI - Jurnal Riset Manajemen Sains Indonesia, 6(1), 457–478. https://doi.org/10.21009/jrmsi.006.1.07

Setyawati, N. (2010). Analisis Kesalahan Berbahasa Indonesia: Teori dan Praktik. Surakarta: Yuma Pustaka.

Supriani, R., & Siregar, I. R. (2012). Penelitian Analisis Kesalahan Berbahasa. Edukasi Kultura, 67–76. https://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/kultura/article/viewFile/5204/4634

Susetyarsi. (2012). Kemasan Produk di Tinjau dari Bahan Kemasan, Bentuk Kemasan dan Pelabelan pada Kemasan Pengaruhnya terhadap Keputusan Pembelian pada Produk Minuman Mizone di Kota Semarang. Jurnal STIE Semarang, 4(3), 105–112. http://jurnal3.stiesemarang.ac.id/index.php/jurnal/article/view/157

Suwandi, S. (2008). Serbalinguistik: mengupas pelbagai praktik berbahasa. Surakarta: UNS Press. http://scholar.google.com/scholar?cluster=15570809204182556097&hl=id&as_sdt=2005&sciodt=0,5#0

Tjiptono, F. (2000). Manajemen Jasa. Yogyakarta: Andy.

Wijana, I. D. P. (2010). Berkenalan dengan Linguitik. Yogyakarta: A. COM Press.