MEMBACA PEMAHAMAN MAHASISWA MENGGUNAKAN METODE SQ3R UNTUK MENEMUKAN GAGASAN UTAMA DALAM TEKS DESKRIPSI

Dwi Fitriyani, Rohmah Tussolekha

Abstract


Membaca pemahaman merupakan kemampuan mengidentifikasi dan memahami isi bacaan yang dibaca sehingga mahasiswa dapat mengkritik, mengevaluasi dan kreatif untuk menanggapi isi bacaan. Tujuan peneliti dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah metode SQ3R dapat meningkatkan membaca pemahaman mahasiswa untuk menemukan gagasan utama dalam teks deskripsi. Subjek penelitian ini adalah mahasiwa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP Muhammadiyah Pringsewu Lampung sebanyak 30 mahasiswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini ada empat teknik yaitu observasi, wawancara, dokumentasi, dan teknik tes. Uji validitas data menggunakan triangulasi teknik, dengan mengecek data kepada sumber yang sama. Teknik analisis data dengan triangualasi data (reduksi data, display data, dan verifikasi). Prosedur penelitiian dilaksanakan dengan empat langkah, yaitu: perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan merefleksi atau evaluasi. Penelitian ini dilaksanakan sebanyak dua siklus. Penelitian ini menghasilkan bahwa dengan menggunakan metode yang melalui langkah membaca survey, question, read, recite, dan review (SQ3R) mahasiswa untuk menemukan gagasan utama dalam teks deskripsi meningkat atau lebih baik.


Keywords


membaca pemahaman, metode SQ3R, gagasan utama, teks Deskripsi

Full Text:

PDF

References


Arta Pujana,I.B.Widya, dkk. (2014). ‘Pengaruh Metode Pembelajaran SQ3R Terhadap Keterampilan Membaca Pemahaman Bahasa Indonesia Siswa Kelas IV’. e-journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha Jurusan PGSD 2(1).

Distia Mahargyani, Arlina, dkk. (2012). ‘Peningkatan Kemampuan Menulis Deskripsi Dengan Menggunakan Metode Field Trip Pada Siswa Sekolah Dasar’. BASASTRA Jurnal Penelitian Bahasa, Sastra Indonesia dan Pengajarannya 1(2): 30-44.

Hidayat, Nur, dkk. (2014). ‘Penggunaan Metode SQ3R dalam Peningkatan Pemahaman Membaca Cerita Anak Pada Siswa Kelas V SD Negeri Jati Malang’.http://jurnal.FKIP.UNS.ac.id/index.php/pgsdkebumen/article/view/4 266.

Raja Usman. (2015). ‘Penggunaan Metode SQ3R dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Membaca Pemahaman Siswa Kelas XI SMA Negeri 12 Pekan Baru’. Jurnal Primary Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Riau 4(2): 105-114.

Sugiyono. (2009). ‘Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D)’. Bandung: Alfabeta.

Zainal Aqib. (2006). ‘Penelitian Tindakan Kelas’. Bandung: Yrama Widya.




DOI: http://dx.doi.org/10.31604/linguistik.v5i1.1-5

Article Metrics

Abstract view : 794 times
PDF - 315 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Linguistik: Jurnal Bahasa dan Sastra

issn online : 2548-9402 | issn cetak : 2541-3775
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan
Jl.Stn Mhd Arief No 32 Padangsidimpuan, Sumatera Utara
Email: jurnal.linguistik@um-tapsel.ac.id